• Popular Topics 14.10.2010

    Asustek Computer Inc melalui perwakilan mereka di Indonesia menyiapkan dua smartphone terbaru berbasis sistem operasi Android. Dua smartphone tersebut melengkapi Garmin-Asus M10 yang sudah beredar sebelumnya.

    “Bila tidak ada aral melintang, misalnya di pengiriman atau administrasi di pelabuhan, kedua smartphone tersebut akan hadir akhir Oktober ini,” kata Setyo Ryanto, Technical Product Manager Asus Indonesia kepada VIVAnews di Jakarta, Rabu 13 Oktober 2010.

    Seperti diketahui, Garmin-Asus M10 yang beredar pada Juni lalu menggunakan sistem operasi Windows Mobile 6.5. Adapun dua smartphone yang akan dihadirkan Asus kali ini, yakni seri A10 dan A50 akan menggunakan sistem operasi Android 2.1 (Eclair).

    Setyo menyebutkan, smartphone-smartphone Asus yang sedang dan akan dipasarkan tersebut juga akan dipajangkan pada publik di ajang Indocomtech 2010 yang akan berlangsung 3-7 November 2010.

    Garmin-Asus A10 merupakan smartphone touchscreen HSDPA 3,2 inci dengan resolusi layar 320×480, dan kamera 5 megapiksel yang mendukung Geo-tagging dan GPS. Untuk penyimpanan, ponsel menyediakan slot yang dapat menampung microSD hingga 16GB.

    Adapun model A50 menggunakan layar 3,5 inci, kamera 3,15 megapiksel yang juga mendukung Geo-tagging dan GPS. Untuk penyimpanan, kamera yang mendukung Wi-Fi tersebut menyediakan memori internal 4GB plus slot microSD yang diklaim mendukung hingga 32GB.

    Untuk harga, Asus A10 dan A50 akan dipasarkan di Indonesia di kisaran harga Rp3,95 juta dan Rp3,2 juta. Belum ada rencana dari Asus Indonesia untuk memasarkan smartphone tersebut lengkap dengan layanan operator seluler di Tanah Air. (art)•

    Sumber : VIVAnews

    Posted by inuk @ 4:46 PM

  • Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *